Medan, Armedo.co – Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun, Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Ketua DWP Simalungun, Bernadetta Esron Sinaga dan pengurus TP PKK Simalungun menghadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 51 Tahun 2023 Tingkat Nasional.
Peringatan HKG PKK ini berlangsung di Hotel Santika Premiere Dyandra, Medan, Sumatera Utara. Rabu, 17 Mei 2023, dan dihadiri langsung oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo, selaku Pelindung Utama TP PKK dan Ibu Wakil Presiden Wury Ma’ruf Amin.
Selain itu tampak juga hadir Ketua Umum PKK Pusat Tri Tito Karnavian bersama pengurus TP PKK Pusat, Oase Kabinet Indonesia Maju, dan para pengurus TP PKK Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia. Perhelatan ini berlangsung meriah, tertib, aman dan lancar.
Acara ini mengusung tema “Bergerak bersama menuju keluarga sejahtera dan tangguh mewujudkan Indonesia tumbuh”. Diawali dengan pembacaan Sejarah Singkat PKK serta pemberian Piagam Penghargaan Kader Inspiratif PKK Tahun 2023 kepada 26 orang, termasuk Ryanda Gusti Satrio Khoir, yang merupakan Kader PKK Kabupaten Simalungun.
Ryanda Gusti Satrio Khoir berhasil memperoleh penghargaan berkat upayanya yang gigih dan keaktifannya dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan hidup yang sehat, khususnya dalam pengelolaan limbah sampah plastik melalui pembuatan mesin pencacah plastik.
Ibu Negara Iriana Joko Widodo dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh tim penggerak PKK, sembari menekankan bahwa gerakan PKK harus mengedepankan prinsip kerja partisipatif.
“Saya sekali lagi mengucapkan selamat hari kesatuan gerak PKK. Gerakan PKK ini tumbuh dari bawah, mengedepankan prinsip kerja partisipatif sehingga membutuhkan peran aktif dari seluruh lapisan masyarakat,” ucap Iriana.
Iriana juga menyampaikan terima kasih sekali kepada seluruh kader PKK, karena PKK melakukan pekerjaan melebihi pegawai negeri, tanpa digaji, tanpa lelah. Apalagi kalau ada lomba lomba, kader-kader sangat-sangat semangat, kata Ibu Negara itu.
Sebelumnya Ibu Negara Iriana Joko Widodo juga sempat berdialog dengan sejumlah kader PKK dan mengapresiasi semangat para kader PKK yang sudah bekerja tanpa kenal lelah.
Sementara, Ketua TP PKK Simalungun Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga seusai acara itu mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke 51 PKK, diharap di usia yang ke 51 PKK, berbagai program PKK di Kabupaten Simalungun dapat mendorong kesejahteraan seluruh masyarakat di Kabupaten Simalungun.
Mari kita dorong dan tingkatkan kesejahteraan keluarga seluruh masyarakat di Kabupaten Simalungun, kita berharap semua ibu dan anak sehat sejahtera baik secara ekonomi, fisik, dan pendidikannya, ‘Rakyat Harus Sejahtera, ucap Ratnawati.
Ratnawaty juga menyampaikan selamat kepada Ryanda Gusti Satrio Khoir yang telah memperoleh penghargaan kader inspiratif PKK 2023.
Ini adalah awal dan jadikanlah momentum ini sebagai pemicu semangat untuk selalu berbuat dan berbakti kepada masyarakat, tunjukkan bahwa kita mampu menjadi agen perubahan di tengah tengah masyarakat, tutup Ratnawati. (Red)